Sebagai pengguna setia Google Chrome, saya suka merasa bosan dengan tampilan browsernya yang terkesan gitu-gitu aja. Pernah merasakan seperti itu?
Kalo pernah, tenang kamu gak sendirian. Dan jangan bingung pula karena ada cara yang bisa kamu lakukan untuk mengganti temanya dengan gambarmu sendiri sesuai keinginan.
Ternyata setelah mengubah tema ini, juga bisa berdampak pada percepatan koneksi internet kita lho. Selain itu RAM yang biasanya dihabiskan oleh Chrome dalam prosesnya juga bisa jadi lebih ringan.
Oke tanpa berpanjang lebar, kita bakal ulas cara mengganti tema Google Chrome pake gambar kita sendiri. Yuk simak artikelnya yang kami kutip dari netgeek.id !
Menggunakan Ekstensi untuk Mengubah Gambar
Untuk mengubah tema Google Chrome dengan gambar sendiri, kamu bisa menggunakan ekstensi. Caranya mudah, tinggal ikuti saja langkah-langkah berikut ini:
- Buka browser Google Chrome.
- Pilih ikon titik tiga di pojok kanan atas. Lalu pilih Setelan.
- Di bagian Tampilan, klik opsi Tema. Kamu akan masuk ke Chrome Webstore bagian Ekstensi.
- Cari kata kunci “Theme Creator” melalui kolom Telusuri Toko.
- Setelah ekstensinya ketemu, klik Tambahkan ke Chrome. Otomatis ekstensi ini akan terpasang di browser Google Chrome kamu.
- Kalo sudah, kamu bisa klik ikon ekstensinya.
- Kamu akan masuk ke layar utama ekstensi Theme Creator. Klik Upload an Image, pilih gambar yang kamu mau, lalu pilih Open. Gambar yang dipilih akan tampil di menu Review.
- Lanjut, kamu bisa sesuaikan ukuran gambar tadi. Caranya, pilih opsi Background Image, klik Normal Size, lalu ubah ke Fill Screen.
- Supaya tampil lebih cantik kamu juga bisa klik opsi Images, lalu ubah warna Frame, Toolbar, serta Tab Background sesuai yang kamu mau.
- Kamu juga bisa ubah warna ikon dan teks di Google Chrome. Tinggal klik opsi Colors, lalu ubah warna Toolbar, Tab Text, Background Tab Text, dan lain-lain sesuai yang kamu mau.
- Terakhir, kamu harus pilih cara dapatkan tema buatanmu itu dengan mengakses opsi Pack. Di opsi ini nantinya ada tiga pilihan, tinggal pilih sesuai keinginanmu. Kalo mau cepet beres sih pilih aja opsi Pack and Install.
Pack and Install | Sistem akan melakukan packing dan melakukan instalasi tema buatanmu. |
Pack and Download | Sistem akan melakukan packing dan mengunduh tema buatanamu dalam format .crx. |
Pack and Download Zip File | Sistem akan melakukan packing dan mengunduh tema buatanmu dalam format .zip yang di dalamnya terdapat file gambar dan yang berformat .crx. |
Selesai deh! Gambar yang kamu pilih dan atur tadi kini sudah jadi tema yang mempercantik browser Google Chrome kamu.