Mengunduh software di internet saat ini marak terjadi bagi kalangan pengguna PC/Laptop. Pasalnya pengguna Windows sekarang membutuhkan software tertentu untuk mendukung kerjanya di perangkat Desktop.
Misalnya saja kalian sedang mencari unduhan file Google Chrome lantaran Windows 10 kalian belum terpasang aplikasi browser tersebut.
Saat ingin mendownloadnya, kalian dihadapkan dengan pemilihan versi Windows yang digunakan pada PC/Laptop kalian.
Nah disinilah pembahasan cara cek versi Windows 10 dari kami ini berguna buat kalian sebagai pengguna Desktop. Alasannya jelas karena mayoritas unduhan software di internet membutuhkan versi Windows yang sesuai agar bisa beroperasi secara normal.
Biar kalian tak bingung mengecek versinya bagaimana, berikut kami berikan langkah-langkah sederhananya:
Cek Versi Windows 10 melalui DXDIAG
DXDIAG (DirectX Diagnostic Tool) merupakan layanan bawaan Windows yang dapat dimanfaatkan untuk mengecek versi OS. Mulai dari System Manufacturer hingga versi Sistem Operasi dan Build yang digunakan.
Seperti yang kami kutip dari salah satu web teknologi terpercaya Wantek, langkah-langkah mengecek versi Windowsnya sangat mudah dan detail, untuk itu simak ulasan dibawah ini ya:
- Tekan tombol Win + R pada keyboard
- Ketikkan DXDIAG dan tekan Enter
- Secara otomatis akan membuka jendela DirectX Diagnostic Tool. Disana kalian dapat melihat versi OS yang digunakan PC/Laptop kalian

Pada jendela DirectX Diagnostic Tool, tidak ditampilkan versi Windows-nya. Melainkan versi Build OS-nya saja yang dapat kalian cek.
Untuk mengetahui versi Windows 10 dari OS Buildnya, kalian dapat mengetahuinya melalui data pada tabel berikut ini:

Contoh: OS Build Windows 10 kami menggunakan versi 19042. Jika dicari dalam tabel diatas maka menemukan versi Windowsnya yaitu 20H2. Versi tersebut didapatkan dalam kolom Codename atau Version.
Apabila kalian menggunakan OS Build yang berbeda dari contoh kami di atas, kalian dapat menyesuaikan OS Build untuk mengecek Codename/Version Windows 10. Sehingga kalian mendapatkan versi Windows yang sesuai dengan OS Buildnya.
Cara Cek Versi Windows 10 melalui About System
Windows juga menyediakan layanan serupa layaknya DXDIAG tadi. Layanan yang dimaksud adalah About System.
Layanan tersebut dapat diakses melalui 2 metode, yaitu:
1. Lewat Search Windows

Langkah #1: Masuk ke Start Menu
Langkah #2: Ketikkan System
Langkah #3: Muncul beberapa program, pilihlah program yang bernama System aja
Baca Juga : Cara Menghilangkan Fake Serial Number di IDM
2. Lewat File Explorer

- Jalankan program File Explorer di PC/Laptop kalian
- Klik kanan pada bagian This PC
- Kemudian muncul beberapa opsi, pilih opsi Properties
Pada langkah kedua ini jika menggunakan Windows 10 terbaru, biasanya langsung membuka System di program Settings.
Namun pada Windows 10 tertentu, ada yang membuka System di Control Panel. Nah jika Windows kalian membuka System dari Control Panel, umumnya akan memperlihatkan Windows Edition, seperti Windows 10 Enterprise, Home maupun Profesional.
Sebenarnya menggunakan System dari program Settings juga sama menampilkan versi Windows yang digunakan. Malahan lebih sederhana lantaran hanya memperlihatkan beberapa bagian yang penting dan itupun sudah dikelompokkan.
Pengelompokkan yang dimaksud adalah pengelompokkan jenis. Jadi jenis Device Specifications dan Windows Specifications dibedakan tampilannya. Lebih lanjut kalian dapat melihat gambar berikut ini:

Nampak jelas pada gambar di atas memperlihatkan versi Windows 10 yang digunakan hingga OS Build. Selain itu kalian juga dapat melihat Prosesor, RAM, Edisi WIndowsnya dan masih banyak lagi lainnya.
Harapan kami membuat ulasan ini adalah membantu pengguna Windows 10 melakukan pengecekan versi yang digunakan sebelum memulai mengunduh software di Internet. Tujuannya agar tak salah pilih software yang akan dipakai buat Windows 10 kalian.